Tanda Tanya Simaksi Taman Nasional Halimun Salak

Yes Outdoor : Kemarin ada serombongan pendaki gunung Salak yang curhat tentang mahalnya tarif untuk simaksi pendakian disana.

Dalam obrolan singkat tersebut salah satunya membahas tentang biaya simaksi yang harus merekakeluarkan saat itu. Buset dah, mahal banget simaksinya!

Kemudian saya coba tanyakan ke mereka berenam, Emang berapa bro yang dibayarkan? Lalu mereka menjawab: 25 ribu seorang bang. Oh ya? saat itu saya bilang : sama bro, kita juga segitu.

Kabut di kaki gunung Salak

Karena memang saat simaksi pendakian kemarin kita dikenakan tarif 25 ribu per orang. Ini tentunya berbeda dengan  pendakian ke Salak sebelumnya yang seperti ini :
  • Registrasi Rp.12.500 per orang 
  • Infak ke desa Rp.7500 per orang 
  • *Penitipan Motor Rp. 15.000 per motor 
  • **Camping/mendirikan tenda Rp.20.000 per malam
Note :
 * Optional, jika kita membawa motor & kita titip parkirkan di pos pendakian 
** Bea per tenda

Sebenarnya sih gak terlalu besar perbedaannya antara simaksi dulu dan kemarin, karena untuk masuk ke Taman Nasional Gunung Halimun Salak saat  ini adalah : 
  • Karcis Masuk Kendaraan Roda 2 : Rp.7.500
  • Karcis Masuk Pengunjung           : Rp.7.500
  • Karcis Kegiatan Berkemah          : Rp.5.000 
Nah yang Rp.5000 itu gak tahu untuk apa? Gawatnya, saya gak sempet nanya lagi waktu itu ke petugas jaganya :) Mungkin karena was-was nunggu si dua akang dari Sukabumi yang telat hadir :) hehe..
 
 Tapi memang ada sedikit ganjalan tuh dengan simaksinya, karena jumlah tiketnya gak sama dengan yang seharusnya ( 3 motor, 6 orang, satu hari satu malam ).
 
Yang setelah dicek tiketnya (masih disteples) adalah :
  • 2 lembar tiket kendaraan roda 2 @ Rp.7.500 => Rp.15.000
  • 6 lembar tiket masuk  hari libur @ Rp.7.500 => Rp.45.000
  • 6 lembar tiket berkemah  @ Rp.5.000           => Rp.30.000
Jadi jika ditotal adalah sebesar Rp. 90.000, padahal dari 6 orang tim kami saat itu per orang dikenakan Rp.25.000 yang jika ditotal adalah Rp.150.000.
 
Tiket Taman Naional Halimun Salak
Tiket-tiket itu :)
 
Ada selisih sebesar Rp.60.000 bro. Lumayan juga tuh :) Semoga itu semua hanyalah kesilafan petugas dan bukan sesuatu yang disengaja, karena kita gak boleh berburuk sangka, terus dikait-kaitkan dengan praktek ilegal yang mengarah pada kegiatan yang bersifat korupsi :) haha.. KPK mana KPK? wkk.. 
Saran saya, saat melakukan simaksi supaya ditanyakan detil jika ada pertanyaan atau hal-hal lain yang memang perlu ditanyakan. Mungkin kemarin karena merasa tidak beda dengan simaksi sebelumnya, jadinya saat ditagihkan Rp.25 ribu perorang ya langsung aja dibayar, kemudian serah terima tiketnya :)

Next time harus lebih teliti lagi nih :)

Posting Komentar

0 Komentar