Gunung Andong Jangan Dilupakan :)



Yes Outdoor : Gunung Andong merupakan sebuah gunung yang memiliki ketinggian sekitar 1736 mdpl dan terletak di kecamatan Ngablak, Magelang. Gunung ini cocok digunakan untuk kegiatan pendakian yang tidak memakan banyak waktu (berhari-hari) tetapi memiliki  track/medan yang cukup menantang. Jangan lupa ikut program Reboisasi Penanaman Pohon di Gunung Andong.

Gunung  ini juga memiliki pemandangan yang tak kalah indah dan terletak disebelah selatan gunung Telomoyo. Yang membedakannya dengan Telomoyo adalah bahwa gunung Andong ini masih memiliki track yang alami tidak seperti Telomoyo yang telah menjelma sebagai gunung wisata.

Gunung Andong juga memiliki track yang mirip dengan gunung Merbabu, memiliki dua puncak dan juga jalur ektrem yang biasa disebut dengan jalur geger sapi (punggung sapi).

Saat angin bertiup kencang, maka akan semakin mamacu adrenalin kita dan memaksa kita untuk bisa mempertahankan keseimbangan, jangan sampai terpeleset :) dan meluncur derar di jurang yang cukup dalam.

Petunjuk arah
Jalur Pendakian

Jangan membayangkan jika gunung Andong memiliki basecamp seperti gunung-gunung yang biasa dijadikan tujuan pendakian, karena memang disana belum ada basecamp seperti itu.

Kaki gunung  Andong berada di desa Srigading, Kecamatan Ngablak, Magelang. Dari pasar Ngablak dilanjutkan menuju desa Srigading (ke arah kiri). Kalau kita bingung mencari desa Srigading, jangan ragu untuk menanyakannya pada penduduk setempat yang akan dengan senang hati menunjukkan arah kedesa tersebut.

Track yang dilewati kebanyakan ditumbuhi oleh rumput, meskipun kita juga melalui hutan pinus. Kita bisa mendapatkan air dari pipa yang mengalirkan air disekitar jalur pendakian.

Jalur Geger Sapi
Disana juga kita bisa mendapati papan penunjuk arah puncak yang bisa kita lalui ketika mendaki gunung Andong. Ya.. mirip-miriplah dengan gunung Merbabu :)
.

Posting Komentar

0 Komentar